Langsung ke konten utama

Teks Diskusi

 


     Assalamualaikum, selamat pagi semoga hari ini kalian semuanya sehat bisa mengikuti pelajaran seperti biasanya. Sebelum belajar marilah kita membacakan doa terlebih dahulu, kemudian silahkan membacakan surat pendek An Nasr. Selanjutnya ikuti dan laksanakan pelajaran hari ini. Yang belum melaksanakan remedial PH silahkan kerjakan!

Mengungkapkan Ide, Pendapat, dan Argumen Melalui Diskusi

KD

Mengidentifikasi informasi teks diskusi berupa pendapat pro dan kontra dari permasalahan aktual yang dibaca dan didengar.

Tujuan Pelajaran

1. Dapat mengenali karakteristik teks diskusi debat.

     A. Pengertian

     Diskusi model debat adalah diskusi yang membicarakan/ membahas suatu topik dari dua sisi yang berbeda, yaitu pendapat pro dan pendapat kontra untuyk memberikan sudut pandang, wawasan, cakrawala yang berbeda dan lebih luas.

     B. Tujuan

     Diskusi model debat memiliki tujuan untuk memberikan dua sudut pandang yang berbeda tentang topik tertentu kepada para pendengar atau peserta diskusi.

     C. Ciri diskusi model debat

1. Diskusi model debat diawali dengan pengenalan terhadap topik. Topik yang dibicarakan harus bersifat faktual-kontroversial. Artinya permasalahannya faktual, nyata, dan ada pihak yang setuju dan juga tidak setuju terhadap permasalahan tersebut,

2. Diskusi model debat diawali dengan memberi kesempatan kepada pihak pro untuk memaparkan pandangan/ pendapat.

3. Pendapat pihak pro langsung ditanggapi oleh pihak kontra dengan argumen-argumen yang meyakinkan, demikian seterusnya.

4. Masing-masing kubu, pro dan kontra harus mempertahankan argumen masing-masing, tidak boleh pihak kontra berpindah ke kubu pro.

5. Tujuan utama diskusi model debat adalah untuk mendapat wawasan dan pandanagn dari dua sisi yang berbeda.

Contoh diskusi debat.

     Jika kalian perhatikan contoh diskusi debat tersebut. Kalian dapat melihat antara pihak pro dan kontra yang dibantu oleh seorang moderator/ pembawa acara. Selain ada pihak pro dan kontra dalam diskusi debat ada juga pihak netral.

     Pihak netral dalam diskusi debat biasanya berfungsi sebagai pemberi argumen yang bersifat tidak mendukung maupun menolak mosi/ topik.

Anak-anakku yang Ibu banggakan pelajaran hari ini cukup sekian tugas kalian silahkan catat pelajaran hari ini. bila ada yang belum kalian fahami silahkan berdiskusi di WAG! Wasalam.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Trik Menulis Resume Sampai Dibukukan

Trik Menulis Resume Sampai Dibukukan  Malam ini saya kembali bersemangat untuk menulis setelah beberapa hari saya sibuk  dengan berbagai aktivitas dan membaca novel. Saya belum bisa membatasi membaca novel. Itu kebiasaan saya dari sejak SMA. Malam ini kuliah menulis pematerinya sahabat saya Bu Aam Nurhasanah, S. Pd, yang biasa saya safa Omet.  Sedangkan moderatornya Mr. Bams.       Dalam menulis resume saya pertama kali diajak Bu Aam di gelombang 16. Walau saya mengikuti dipertengahan, tapi alhamdulilah saya, Bu Aam, guru-guru hebat dan Bu Kanjeng membuat buku antologi. Yang berjudul " Jejak Digital Motivator Andal".      Itu merupakan tantangan menurut saya. Karena untuk pertama kalinya saya menulis buku. Walaupun saya sering menulis cerpen dan puisi tapi tidak pernah dipublikasikan atau dibukukan. Kemudian saya pun membuat lagi 3 antologi berupa puisi bersama guru-guru hebat dan Bu Kanjeng. Dengan ramah dan semangat Bu Aam, menyapa par...

Mengenang Saat Jadi Mahasiswa Pascasarjana

Tema ' Delapan-delapan/ 88' Mengenang Saat Jadi Mahasiswa Pascasarjana      Saat waktu yang sudah berlalu kita ingat kembali, ada perasaan rindu saat mengenangnya. Seperti yang saya alami tahun 2018 lalu. Saat jadi Mahasiswa Pascasarjana di UNINDRA PGRI.       Hanya pada hari sabtu kami mengikuti mata kuliah yang dibimbing boleh beberapa Profesor. Usia bukanlah halangan untuk menyalurkan ilmu yang bermanfaat. Karena, usia mereka hampir di atas 70 tahun. Tapi, banyak juga dosen yang masih muda.      Pengalaman yang berharga saat Profesor Apsanti yang usianya sudah 85 tahun. Tidak mau dipapah saat menaiki tangga darurat, karena lip sedang diperbaiki. Beliau mau jalan sendiri biar sehat, dan merasa masih kuat.      Beliau yang sangat awas dan teliti saat mengoreksi tugas analisis cerpen. Berkata, "kita harus menyalurkan ilmu kita terus. Dengan begitu ilmu akan terus menerangi hidup kita. Seperti saya yang belum pikun karena i...
 # Senin Menulis # Tema 'E' Fungsi Buah Enau Menghadapi bulan ramadhan biasanya masyarakat sangat menyukai olahan buah enau. Ada yang dibuat untuk kolak, campuran es buah, d an untuk manisan. Buah enau atau biasa disebut kolang-kaling. Sangat laris di jual pada bulan ramadhan. Karena teksturnya yang kenyal juga memiliki banyak manfaat. Seperti yang dilansir pada https://m.bola.com bahwa fungsi buah enau adalah: 1. Antiaging cara cegah penuaan dini. 2. Melancarkan sistem pencernaan. 3. Mencegah Osteoporosis. 4. Mencegah dehidrasi. 5. Menurunkan berat badan. 6. Mengobati radang sendi. 7. Mencegah anemia. 8. Menjaga imunitas tubuh. Fungsi tersebut berdasarkan data pada https://aladokter.com. Ternyata kandungan buah enau sebanyak 100 gram terdapat 243 mg fosfor, 6 gram karbohidrat, 91 mg kalsium, 0,4 gram protein, 0,2 gram lemak, 1,6 gram serat, 0,5 mg zat besi, dan kalori sebanyak 27 kkal. Dari pemaparan itu berarti buah enau sangat baik dikonsumsi apalagi di bulan ramadhan. Karen...